Saat ini, kami mampu memenuhi seluruh permintaan perbaikan, pembuatan maupun pemasangan instalasi pabrik baik di dalam maupun di luar PTPN IV.
Pabrik Mesin Tenera (PMT) adalah satu unit usaha milik PT Perkebunan Nusantara IV yang bergerak pada bidang manufaktur peralatan dan komponen mesin-mesin Pabrik Kelapa Sawit (PKS). PMT berlokasi di Dolok Ilir Kecamatan Serbalawan Kabupaten Simalungun
Provinsi Sumatera Utara. PMT memiliki beberapa bagian yang saling mendukung dalam melakukan perancangan/desain, proses produksi, sampai dengan pemasangan di lapangan. Bagian-bagian tersebut antara lain: Bagian Perancangan/Desain,
Bagian PPC (Product Planning & Control), Bagian Foundry (Pengecoran Logam), Bagian Permesinan, Bagian Konstruks, Bagian Assembling, Bagian Proyek.
SERTIFIKASI UNTUK PENGECORAN
LOGAM (SNI) OLEH BALAI RISET DAN STANDARDISASI INDUSTRI MEDAN :
1. Sertifikasi Besi Tuang Kelabu dan Baja Tuang Paduan
2. Sertifikasi Baja Cor Tahan Panas
3. Sertifikasi Baja Tuang Carbon Kekuatan Rendah
dan Menengah
4. Sertifikasi Mutu Baja Carbon Cor
5. Sertifikasi Baja Cor Berbentuk Bulat
PMT sangat berpengalaman dalam bidang rancang bangun, pembuatan, serta perbaikan peralatan mesin-mesin PKS, khususnya PKS milik PT Perkebunan Nusantara IV. Saat ini PMT telah mengimplementasikan ISO 9001 : 2008 dan SMK3, serta beberapa produk-produk hasil produksi PMT telah mendapatkan sertifikasi Standard Nasional Indonesia (SNI).
PMT memiliki program strategi yg memberikan peluang untuk dapat terus melayani para pelanggan antara lain :
1. Dibawah Bagian Teknik dan Pengolahan melayani penuh kehandalan Mesin Instalasi di 16 PKS dan 2 Pabrik Teh
PTPN 4 sehingga menciptakan Operasional Excellence yang tangguh dengan pelayanan : Desain Engineering, Permesinan, Konstruksi dan Pemasangan serta pelayanan Produksi Foundry
2. Memiliki produk unggulan 6 mesin
instalasi standar di PKS yang sudah dipergunakan di seluruh PKS PTPN4 sehingga memudahkan dalam penyediaan suku cadang yang standar dan seragam.
3. Mencapai Cost Leadership sehingga memiliki daya saing dan berkesinambungan
Didirikan tahun 1928 sebagai unit bengkel yang melayani Pabrik Sisal milik HVA. Pada tahun 1957 pengambil alihan perkebunan milik HVA oleh Pemerintah Indonesia menyebabkan pengubahan nama unit bengkel menjadi Bengkel Induk Dolok Ilir atau disingkat BIDI yang kegiatannya adalah melayani pabrik-pabrik eks HVA. Sejalan dengan kebijakan pemerintah dibidang pengembangan sektor pertanian maka kegiatan Bengkel Induk Dolok Ilir diarahkan untuk menunjang dan mendukung pembangunan sektor pertanian khususnya perkebunan kelapa sawit. Dalam upaya untuk meningkatkan kemampuan di bidang manufaktur, rekayasa dan rancang bangun pembuatan dan pemasangan pabrik kelapa sawit maka pada tahun 1982 – 1987 telah dijalin kerja sama teknik dan manajemen dengan Balai Pengembangan Industri Logam dan Mesin (BBLM) Bandung. Pada tahun 1983 nama bengkel Induk diubah menjadi Pabrik Mesin Tenera disingkat PMT. Penetapan Areal HGU Unit PMT masih berada dalam pengawasan atau menyatu dengan Unit Usaha Dolok Ilir
PMT sudah melayani banyak PKS di Sumatera dan Kalimantan, dengan pengalaman yang dimiliki akan mampu melayani potensi pasar di seluruh Indonesia.
FOUNDRY
PRODUK LAIN
Jika anda membutuhkan informasi lebih lengkap mengenai produk-produk PMT Dolok Ilir,
anda bisa menghubungi :
Telepon : (+62) 0622-64016
Faksimili : (+62) 0622-64420
Email : pmt_doi@ptpn4.co.id